Pemanfaatan Botol Bekas sebagai Penyaring Air Bersih Gerakan Pemuda Ansor Nahdlatul Ulama Kelurahan Pagedangan Kecamatan Pagedangan Tangerang

Authors

  • Veritia Veritia Universitas Pamulang
  • Rahmi Hermawati Universitas Pamulang
  • Eni Puji Astuti Universitas Pamulang

Abstract

Saat  ini  kebutuhan air  bersih  sangat  penting  bagi  semua  orang,  baik  itu  kebutuhan  air  bersih  di  rumah  tangga  maupun  di dunia  bisnis.  Untuk dapat memberikan  kualitas  air  bersih  maka  dibutuhkan  pengolahan  air  yang  memiliki kualitas   sesuai   standar   kesehatan   dari   Departemen   Kesehatan   atau   Badan Kesehatan  Dunia. Masalah mengenai air bersih merupakan salah satu masalah yang terjadi di  gerakan pemuda ansor ,Kelurahan Pagedagan,kecamatan pagedangan Tangerang dimana umumnya masih menggunakan sumber air tanah atau air sumur untuk keperluan sehari-hari. Dari 30  gerakan pemuda ansor ,Kelurahan Pagedagan,kecamatan pagedangan Tangerang sebanyak 70% memiliki sumber air sumur yang berwarna keruh, berpasir dan mengeluarkan bau yang kurang sedap. Masyarakat disana tidak menggunakan air sumur sebagai sumber air minum tetapi mereka hanya mengandalkannya untuk kebutuhan mencuci dan memasak saja. Sedangkan untuk sumber air minum  gerakan pemuda ansor ,Kelurahan Pagedagan,kecamatan pagedangan Tangerang terpaksa membeli air galon isi ulang dan air minum yang bermerek yang harganya terbilang mahal. Dari permasalahan diatas, maka diperlukan solusi untuk membantu memperbaiki sumber air bersih masyarakat berupa pemberdayaan masyarakat dalam pengadaan air bersih melalui peningkatan soft skill (memberikan pengetahuan tentang bahan penjernih alami dan buatan) dan hard skill (memberikan pelatihan praktek pembuatan alat penyaring air) agar dapat bisa membantu permasalahan warga. Kegiatan yang dilakukan oleh tim Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Pamulang yaitu mengundang Gerakan pemuda ansor ,Kelurahan Pagedagan,kecamatan pagedangan Tangerang yang air sumurnya keruh, melakukan penyebaran angket sebelum dan sesudah pelatihan tentang pengetahuan masyarakat dalam penjernihan air. Hasil Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat yang dilaksanakan  gerakan pemuda ansor ,Kelurahan Pagedagan,kecamatan pagedangan Tangerang berjalan lancar dan adanya komunikasi yang baik antara peserta dengan tim pengabdian. Dari praktek pembuatan alat penjernihan air, didapatkan bahwa terdapat perubahan warna air yang semula keruh menjadi jernih, dan perubahan bau air yang semula berbau menyengat menjadi tidak berbau.

Downloads

Published

2022-06-01

How to Cite

Veritia, V., Hermawati, R. ., & Astuti, E. P. . (2022). Pemanfaatan Botol Bekas sebagai Penyaring Air Bersih Gerakan Pemuda Ansor Nahdlatul Ulama Kelurahan Pagedangan Kecamatan Pagedangan Tangerang. Praxis: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(2), 165–169. Retrieved from http://pijarpemikiran.com/index.php/praxis/article/view/177