Penerapan Sistem Pendukung Keputusan Dengan Metode AHP Dan TOPSIS Untuk Menentukan Tenaga Pengajar Terbaik Berbasis Web Pada Boston Course Indonesia

Authors

  • Rajesh Rivalda Universitas Pamulang
  • Hendri Ardiansyah Universitas Pamulang

Abstract

Selain didalam ruang lingkup sekolah, proses pendidikan tambahan seperti yang dilaksanakan dibimbel maupun tempat kursus juga sangat berperan penting dalam melatih softskill individu. Boston Course Indonesia merupakan salah satu lembaga pendidikan bahasa Inggris dan komputer bagi semua kalangan yang berfokus terhadap penerapan teknik communication approach dalam pendekatannya dalam kursus bahasa Inggris dan penerapan program komputer sistim cepat dalam kursus komputer. Dalam meningkatkan kualitas dari proses mengajar itu sendiri, Boston Course Indonesia juga memilih tenaga pengajar terbaik. Selama ini, penilaian terhadap tenaga pengajar di Boston Course Indonesia masih dilakukan secara manual oleh pimpinan berdasarkan kinerja dalam proses mengajar yang berlangsung, baik dalam kursus bahasa Inggris maupun kursus komputer. Dengan masih menerapkan sistem manual seperti itu, maka pimpinan mengalami kesulitan dan juga terkadang melakukan kesalahan dalam perhitungan untuk menentukan tenaga pengajar mana yang terbaik dari semuanya. Metode yang diterapkan dalam sistem pendukung keputusan ini yaitu Analytical Hierarchy Process (AHP) dan Technique for Order Preference by Similarity to Ideal Solution (TOPSIS). Hasil dari penelitian ini adalah terciptanya Sistem Pendukung Keputusan yang terbukti dapat mempermudah serta mempercepat proses penilaian yang dilakukan pimpinan terhadap setiap tenaga pengajar dan juga penilaian terhadap setiap tenaga pengajar menjadi lebih akurat serta meminimalisir kesalahan dalam mengambil keputusan.

References

Ariyanto, F., & Muslihudin, M. (2015). Sistem Pendukung Keputusan Menentukan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Unggulan di Wilayah Lampung Tengah Menggunakan Metode TOPSIS. Jurnal TAM (Technology Acceptance Model), vol. 5.

Chamid, A. (2016). Penerapan Metode Topsis untuk Menentukan Prioritas Kondisi Rumah. Universitas Muria Kudus.

Darmanto, E., Latifah, N., & Susanti, N. (2014). Penerapan Metode AHP (Analytical Hierarchy Process) untuk Menentukan Gula Tumbu. Jurnal SIMETRIS, vol. 5, no. 1.

Nasution, M. M. (2020). Rancang Bangun Sistem Informasi Apotek Berbasis Web pada Apotek HnR Farma. Tangerang Selatan: Universitas Pamulang.

Pranomo, H. (2017). Sistem Pendukung Keputusan Penyeleksian Pemberian Kredit Bagi Calon Nasabah Menggunakan Metode AHP-TOPSIS (Studi Kasus: PD. Bank Perkreditan Rakyat BKK Susukan Kbupaten Semarang). Universitas Negeri Semarang.

Saaty, T. L. (2010). Analytic Hierarchy Process. Prosiding: Jurnal, vol. 6.

Hidayati, T., & Kurniawan, W. (2021). Stability Analysis of Lotka-Volterra Model in The Case of Interaction of Local Religion and Official Religion. International Journal of Educational Research & Social Sciences, 2(3), 542-546.

Hidayati, T., & Ikasari, I. H. (2020). Developing Ict-Based Calculus Learning Media. JPMI (Jurnal Pendidikan Matematika Indonesia), 5(1), 10-15.

Ulfa, A., & Romindo. (2017). Sistem Pendukung Keputusan untuk Memilih Tempat Kursus Bahasa Inggris Dikota Medan dengan Penerapan Metode Analytical Hierarchy Process (AHP). Riset dan E-Jurnal Manajemen Informatika Komputer, vol. 1, no. 2.

Yulianto, A. (2014). Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Yogyakarta dengan Metode AHP dan TOPSIS. Universitas Negeri Yogyakarta

Downloads

Published

2021-12-11