Rancang Bangun Sistem Penunjang Keputusan Penentuan Penerimaan Beasiswa Menggunakan Metode Saw

(Studi Kasus Yayasan Islamiyah Ciputat Tangerang Selatan)

Authors

  • Muhamad Juliyanto
  • Fajar Agung Nugroho

Abstract

Sistem pendukung keputusan sebagai sebuah sistem berbasis komputer
yang membantu dalam proses pengambilan keputusan. Sistem
pendukung keputusan sebagai sistem informasi berbasis komputer yang
adaptif, interaktif, flaksibel, yang secara kusus dikembangkan untuk
mendukung solusi dari permasalahan manajemen yang tidak terstruktur
untuk meningkatkan kualitas pengambilan keputusan. Sistem
pendukung ini membantu dalam proses pengambilan keputusan dalam
seleksi penerima beasiswa di Yayasan Islamiyah.Pada sistem pendukung
keputusan ini diperlukan kriteria - kriteria untuk menentukan siapa yang
akan dipilih untuk menerima beasiswa. Dalam pembangunan sistem
pendukung keputusan ini penulis menggunakan Metode Simple Additive
Weighting (SAW), karena dapat menentukan nilai bobot untuk setiap
atribut, kemudian dilanjutkan dengan proses perankingan yang akan
menyeleksi alternatif terbaik dari sejumlah alternatif, berdasarkan
kriteria-kriteria yang ditentukan. Dengan proses perangkingan tersebut,
diharapkan penilaian akan lebih tepat karena didasarkan pada nilai
kriteria dan bobot yang sudah ditentukan sehingga akan mendapatkan
hasil yang lebih akurat. Adapun hasil yang ingin dicapai adalah
penerapan system pendukung keputusan denggan metode Simple
Additive Weighting (SAW) dapat diterapkan di Yayasan Isalamiyah
dalam pengambilan keputusan.

Downloads

Published

2022-06-01